Ditengah serbuan Google lewat OS Android dan Apple lewat iOS tidak membuat Nokia surut didalam menciptakankan smartphone menjanjikan.
NOKIA kembali hadir dan merilis smartphone Symbian terbarunya, yaitu Nokia 500. Produk ini merupakan smartphone entry level dengan layar sentuh berukuran 3,2 inci. Vendor ponsel asal Finlandia ini mengumumkan Nokia 500 sebagai ponsel pertama Symbian yang hadir dengan kualitas dan kinerja perangkat yang luar biasa yang didukung dengan prosesor 1 GHz.
Dengan Prosesornya yang cepat memungkinkan pengguna membuka beragam aplikasi secara bersamaan, berpindah aplikasi dengan cepat, dan menjalankan aplikasi yang menuntut kinerja ekstra tanpa memperlambat penggunaan perangkat secara keseluruhan.
Sebagai anggota terbaru dalam jajaran perangkat Nokia berbasis Symbian, Nokia 500 didukung sistem operasi Symbian Anna, yang menawarkan pengalaman terbaru bagi penggunanya serta fitur perangkat lunak yang telah ditingkatkan, web browser yang lebih cepat dan Ovi Maps versi terbaru.
Seperti layaknya smartphone pada umumnya, dengan Nokia 500 pengguna bisa menerima update Facebook, Twitter, berbagai jejaring social dan live chat secara langsung pada layar utama.
Dilengkapi dengan kamera 5 megapiksel, Nokia 500 diklaim menawarkan pengalaman menikmati musik, hiburan serta peta dan navigasi “turn by turn”, dan juga Nokia 500 hadir dengan pre loaded aplikasi musik dan hiburan terbaik seperti Shazam Encore, Gig Finder, Lonely Planet dan Michelin guides.
Smartphone entry-level ini juga menonjolkan akses ke teknologi peta terbaru dari Nokia dan optimalisasi jejaring sosial sehingga para pengguna dapat check-in dengan mudah di lokasi manapun di seluruh dunia. Navigasi suara untuk pejalan kaki dan berkendara-secara offline di lebih dari 80 negara untuk membantu menghindari biaya roaming untuk data yang besar.
Nokia 500 tersedia pada kuartal ketiga 2011 dengan warna hitam dan selanjutnya diikuti dengan warna putih pada akhir tahun. Keduanya akan hadir dengan dua casing belakang yang dapat ditukar. Casing dengan warna beragam dan desain akan hadir tahun ini.
Meski menyebutnya sebagai entry level, namun Nokia 500 dipasarkan di harga yang masih cukup tinggi yakni 150 Euro atau sekitar Rp1,8 juta, sebelum pajak dan subsidi.
Berikut ini spesifikasi teknis serta fitur andalan dari Nokia 500 :
- Kamera 5 MP, 2592х1944 pixels
- Fitur Geo-tagging
- Video VGA@15fps
- Symbian Anna OS
- Prossesor 1 GHz
- Message SMS, MMS, Email, Push Mail, IM
- Browsing WAP 2.0/xHTML, HTML, RSS feeds
- Radio Stereo FM radio
- Games + download
- GPS dengan A-GPS support
- Java MIDP 2.1
- Digital compass
- MP4/H.263/H.264 player
- MP3/WAV/еAAC+/WMA player
- Photo editor
- Organizer
- Voice command/dial
- Flash Lite 4.0
- Standard battery, Li-Ion 1110 mAh (BL-4U)
No comments:
Post a Comment